Beritarahasia.com – Cara Gampang Mengatasi Lupa Pola HP Samsung. Hallo sahabat mimi. Dengan Pola yang menjadi salah satu macam untuk mengamankan perangkat kalian. Setiap pengguna bisa membuat beragam jenis pola dari yang termudah hingga tersulit. Hanya saja beberapa pengguna mungkin pernah mengalami situasi saat lupa pola HP sendiri. Lalu bagaimana solusinya?
Lupa pola HP sendiri? Jangan panik dulu, karena ada cara membuka pola HP secara mudah. Salah satunya bagi pengguna HP Samsung, cara membuka pola HP Samsung dapat dilakukan dengan beberapa panduan.
Mulai dari menggunakan aplikasi hingga teknik tertentu, kalian wajib tahu bagaimana langkah cara membuka pola HP Samsung. Sementara itu salah satu penyebab lupa pola HP Samsung biasanya terjadi saat kalian membuat pola kunci yang rumit.
Karena itulah di bawah ini akan dibahas mengenai panduan cara membuka pola HP Samsung. Yuk cek panduan langkah cara membuka pola HP Samsung yang telah dirangkum kapanlagi.com dari berbagai sumber.
Manfaatkan Situs Find My Device
Ketika lupa pola HP Samsung maka dampaknya tidak bisa mengakses suatu aplikasi ataupun layanan tertentu. Karena itulah, jika kalian mengalaminya ada cara membuka pola HP Samsung lupa secara mudah. Salah satunya dengan memanfaatkan situs Find My Device yang bisa diakses melalui perangkat lain. Adapun panduan cara membuka pola HP Samsung via Find My Device sebagai berikut.
- Buka situs https://findmymobile.samsung.com/
- Kemudian login dengan akun Samsung ataupun Gmail kalian sesuai pada perangkat yang lupa polanya.
- Lalu klik HP yang muncul dengan pola terkunci.
- Klik Lock/Secure Device.
- Kemudian tinggal klik Unlock My Screen.
- Maka pola akan terbuka.
- Kalian bisa mengganti atau menonaktifkan pola tersebut melalui menu pengaturan.
- Selesai.
Manfaatkan Fitur Samsung Find My Mobile
Membaca dari nama fitur Find My Mobile, mungkin membuat kamu mengerutkan dahi. Kebanyakan orang mengira kalau fitur ini hanya digunakan bila kita kehilangan dan ingin melacak keberadaan ponsel Samsung.
Akan tetapi, nyatanya fungsi dari fitur Find My Mobile tidak hanya sekedar mencari ponsel Samsung yang hilang, lho! Namun, fitur ini dapat dimanfaatkan sebagai cara membuka kunci pola ponsel Samsung yang lupa. Gimana caranya? Berikut langkah-langkahnya!
- Langkah awal yang perlu kamu perhatikan adalah membuka browser alias mesin pencarian bisa di laptop, komputer, atau pun ponsel pintarmu yang lain bila kamu mempunyai ponsel lebih.
- Selanjutnya, pergilah ke portal Find My Mobile. Kamu bisa mengklik https://findmymobile.samsung.com/ atau di sini!
- Lalu, kamu akan ditampilkan halaman seperti gambar di bawah ini.
- Berikutnya klik tombol Sign In. Kamu akan diajak untuk memasukan akun Samsung-mu yang sebelumnya telah terhubung dengan ponsel Samsung yang lupa kunci pola.
- Setelah berhasil masuk, akan muncul tampilan berupa map atau peta. Juga kamu bisa melihat beberapa menu mulai dari Ring, Lock, Track Location, Erase Data, Back Up, Retrieve Calls/Messages, Expand Battery Life, Set Guardians, dan tentunya Unlock. Karena tujuan dari pembahasan ini adalah cara membuka kunci pola, maka kamu harus memilih dan mengklik menu Unlock.
- Setelah mengklik menu Unlock, maka akan muncul kotak putih informasi seperti gambar di bawah ini. Pada kotak putih itu dijelaskan kalau menu Unlock adalah menu untuk membuka kunci ponsel secara remote saat kamu lupa metode membuka kunci. Saat kamu menggunakan menu ini, semua informasi kunci layar seperti Pola, PIN, Kata Sandi, dan Biometrik pada ponselmu akan dihapus.
- Di bawah kotak putih tersebut ada tombol berwarna biru bertuliskan Unlock, kliklah tombol untuk membuka kunci.
- Selepas kamu mengklik tombol Unlock, secara otomatis akan ada notifikasi bahwa ponsel Samsung-mu telah berhasil terbuka.
- Terakhir, lihatlah layar ponsel Samsung-mu.
Voila! Ponsel Samsung-mu sudah tidak ada kunci pola untuk masuk ke halaman utama. Kini kamu bisa menggunakan kembali ponsel pintarmu dan bahkan membuat kunci pola baru atau kunci lainnya.
Nha, Demikianlah beberapa cara ketika lupa pola hp samsung kalian yang bisa kalian coba sendiri. semoga bermanfaat, sekian dari mimi (Terima kasih)